Thursday, June 21, 2012

Asian Kung-Fu Generation Akan Mengisi Lagu Tema Film Baru Naruto



 Band Japanese-rock Asian Kung-Fu Generation akan menyanyikan lagu tema berjudul "Sore de wa, Mata Ashita" untuk film baru Naruto the Movie: Road to Ninja yang akan tayang di Jepang pada tanggal 28 Juli 2012. Ini bukan pertama kalinya Asian Kung-Fu Generation menyumbang lagu untuk Naruto, karena mereka juga pernah mengisi lagu untuk opening serial animenya di tahun 2003. Mereka akan merilis singlenya pada tanggal 25 Juli. Asian Kung-Fu Generation juga pernah menyanyikan lagu untuk anime lain; Bleach, Fullmetal Alchemist, Yojouhan Shinwa Taikei, dan Tekkon Kinkreet. Mereka juga telah merilis album Best Hit AKFG di Amerika Serikat pada tanggal 17 Januari. Band ini berdiri di tahun 1996 dan merilis album pertamanya berjudul Houkai Amplifier di tahun 2002.


Source: ANN

No comments:

Post a Comment

Silakan beri komentar sebelum anda keluar.
Pendapat, kritik dan saran anda sangat berarti. :D
Terima kasih..